Di Jepang buah yuzu citrus merupakan buah favorit dan banyak dicari. Buah yuzu sebenarnya sudah ada sejak lama, namun pamornya baru naik mulai tahun 2013. Banyaknya penelitian tentang buah yuzu yang menjelaskan buah yang satu ini kaya akan manfaat membuat masyarakat Jepang mulai banyak yang mencarinya.
Buah yang satu ini merupakan buah turunan dari citrus ichangensis dan jeruk mandarin. Apalagi masyarakat Jepang sangat peduli akan kesehatan, tentu buah yuzu citrus akan menjadi incaran untuk dikonsumsi agar tidak mudah terkena penyakit. Ciri ciri buah yuzu citrus juga berbeda dengan buah jeruk lainnya.Berikut beberapa perbedaannya :
- Salah satu ciri khas yang ada pada buah yuzu citrus adalah rasanya. Cita rasa pada buah ini berbeda dengan cita rasa yang bisa didapatkan dari buah jeruk pada umumnya. Persilangan antara jeruk mandarin dan citrus ichangensis menyebabkan buah yuzu citrus memiliki rasa asam seperti campuran lemon dan buah jeruk mandarin. Untuk bisa mersakan kesegaran buah yuzu kita tidak perlu susah-suah mencarinya karena kini ada minuman yang terbuat dari ekstrak buah yuzu citrus. Selain dibuat dari buah yuzu minuman yuzu ini juga dipadukan dengan teh alami.
- Jika dibandingkan dengan buah jeruk biasa, buah yuzu citrus memiliki ukuran lebih kecil. Selain untuk minuman dan di konsumsi secara langsung, di Jepang buah ini tidak jarang dijadikan sebagai penyedap atau bumbu masakan karena memiliki aroma yang khas.
- Ciri ciri buah yuzu citrus berikutnya adalah pada warna. Warna kulit buah yuzu citrus yaitu orange kekuningan. Namun jika masih sulit membedakan buah yuzu citrus dan buah jeruk biasa dari warnanya, cara lainnya adalah dari permukaanya yang lebih kasar dibandingkan dengan jeruk biasa.
- Kandungan vitamin yang mineral dalam buah yuzu citrus cukup banyak dan sangat diperlukan oleh tubuh. Salah satu vitamin yang ada dalam buah yang satu ini adalah vitamin c. Bahkan menurut penelitian kandungan vitamin c dalam buah yuzu citrus lebih tinggi dari buah lemon sekalipun.